Wabup Jember, Gus Firjaun: Orang Tua yang Hebat Melahirkan Anak yang Hebat Pula
Jember, Portal Jawa Timur – Wakil Bupati Jember Jawa Timur KH Muhammad Balya Firjun Barlaman menegaskan bahwa orang tua yang hebat akan melahirkan anak-anak yang hebat pula.
Penegasan tersebut ia sampaikan kepada sejumlah awak media usai melakukan wisuda Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) di Kantor Kelurahan Antirogo Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember, Senin (12/8/2024).
Baca Juga: Sulastri, Kader TPK Baratan Jember dan Komitmennya Mengentas Angka Stunting
Menurutnya, para orang tua yang telah menempuh pendidikan di SOTH adalah orang tua yang hebat. Dalam pengertian mereka tahu dan paham tentang bagaimana cara mengasuh anak dengan baik, termasuk paham nutrisi apa saja yang dibutuhkan agar sang anak tumbuh dan berkembang dalam kondisi sehat.
Baca Juga: Tekan Angka Stunting, Plt. Kepala DP3AKB Jember Minta Masyarakat Hindari Pernikahan Dini
“Ini kami sangat bangga karena dari ibu-ibu yang hebat, orang tua yang hebat pasti akan lahir anak-anak yang hebat pula,” ujarnya.
Diakuinya, para wisudawan SOTH tanpa ijazah dan sebagainya walaupun sudah diwisuda, namun diyakini bahwa ilmu bukan sekadar tulisan di atas kertas tetapi ilmu bersemayam dalam hati, dan dipraktikkan dalam kehidupan sehri-hari.
“Itu sebenarnya ilmu,” tambahnya.
Gus Firjaun, sapaan akrabnya, berharap agar SOTH ke depan tidak hanya diisi oleh ‘siswa’ ibu-ibu melainkan jug bapak-bapak. Pasalnya, orang tua lelaki juga berperan penting dalam pengasuhan anak. Misalnya, kebiasaan suami merokok di sekitar anak, juga perlu dihindari.
“Itu juga membutuhkan edukasi. Dan juga menjadi hiburan tersendiri jika ketemu (berkumpul) sama tuanya di SOTH,” urainya.
Sementara itu, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak & Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Jember, Poerwahjoedi mengatakan, SOTH merupakan program yang digagas oleh Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) sejak 1991.
Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan, dan sikap orang tua agar lebih terampil dalam pengasuhan anak.
“Program SOTH ini sebagai penunjang program Bina Keluarga Balita yang diharapkan dapat mengoptimalkan tumbuh kembang dan karakter anak lebih positif,” urainya.
Wisuda SOTH kali ini diikuti oleh 20 orang dari 35 orang yang telah lulus SOTH. Mereka adalah para ibu rumah tangga, dan telah 14 kali mengadakan tatap muka dengan guru dari DP3AKB Kabupaten Jember (Jbr-1/AAR).