Safari Salat Jumat, Camat Arjasa Beber Kepedulian Bupati Jember terhadap Pembangunan SDM
Jember, Portal Jawa Timur – Bupati Jember Jawa Timur Hendy Siswanto tak cuma perhatian pada pembangunan fisik tapi juga getol membangun sumber daya manusia (SDM). Sebab, SDM merupakan modal yang sangat berharga untuk membangun bangsa.
“Selama ini perhatian Pak bupati (Hendy) terhadap peningkatan SDM cukup tinggi,” ucap Camat Arjasa Kabupaten Jember H Achmad Fauzi saat Safari Salat Jumat di Masjid Al-Baiturrohim, Dusun Darungan Desa Kemuninglor, Kecamatan Arjasa, Jumat (19/1/2024).
Baca Juga: Gelar Salat Subuh Berjamaah, Camat Arjasa: Pemilu Jangan Sampai Menjadi Pemicu Konflik
Tentu saja Fauzi tidak sedang mengigau. Pasalnya, kepedulian Bupati Hendy terhadap pembangunan SDM memang cukup besar. Buktinya, sejak dua tahun lalu ia menggelontor beasiswa bagi mahasiswa Jember, baik yang kuliah di Jember maupun di luar Jember.
Selain itu, Bupati Hendy juga mengucurkan insentif bagi guru ngaji, bahkan yang terbaru marbot masjid juga direncanakan mendapatkan insentif tahu ini.
“Marbot-marbot masjid saat ini tengah didata dan diverifikasi, insyaallah nanti juga ada insentif,” terangnya.
Sedangkan untuk pembangunan fisik, khususnya jalan, lanjut Fauzi, masyarakat bisa merasakan sendiri. Bahkan tahun ini, juga dianggarkan lagi untuk perbaikan sisa jalan setelah sebelumnya Bupati Hendy berhasil memperbaiki jalan sepanjang 1.200 kilometer lebih.
Dalam kesempatan itu, Fauzi juga berharap agar masyarakat menjaga kondusifitas Jember baik sebelum, saat, dan sesudah Pemilu. Ia mengaku yakin warga Arjasa tetap tertib dan bisa menjaga keamanan menyongsong pelaksanaan Pemilu tanggal 14 Februari 2024.
“Untuk itu kami sampaikan terima kasih kepada warga Arjasa yang telah tertib, rukun dan menjaga keamanan, khususnya menjelang Pemilu,” jelasnya.
Fauzi mengingatkan bahwa saat ini tengah digelar Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di wilayah Kabupaten Jember, termasuk Arjasa. Katanya, untuk Kecamatan Arjasa, rata-rata setiap hari mencapai 95 persen, dan diharapkan mencapai 100 persen secara keseluruhan sebelum pelaksanaan Sub PIN Polio berakhir pekan ini.
“Ini sudah hari yang kelima, mudah-mudahan sukses di Kabupaten Jember,” pungkasnya (Jbr-AAR).