Kepala Dispora Jember Memancang Optimisme di Porprov IX Jatim

Jember, Portal Jawa Timur – Dr. H. Edy Budi Susilo, M.Si. Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Jember ini selalu optimis dalam memandang kehidupan. Baginya, kalah dan menang dalam ajang kontestasi adalah sebuah kewajaran. Yang penting optimisme harus terus dibangun agar kejayaan tidak menjauh dari kehidupan.
Baca Juga: Kembalikan Ruh Lomba, Gerak Jalan Tajemtra Digelar Tanggal 31 Agustus 2024
“Prinsip kita hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Tahun ini harus lebih baik dari tahun lalu,” ujarnya di sela-sela acara High Level Meeting di Rooftop Kantor Bupati Jember, Rabu (12/2/2025).
Baca Juga: Kejurprov Bola Voli U-19 Dihelat di Jember, Megawati Diharap Jadi Motivasi Raih Prestasi
Optimisme itu pula yang diusung oleh Edy Budi dalam menyongsong Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur tahun 2025 di Malang Raya bulan Juni tahun ini. Dalam beberapa tahun terakhir grafik prestasi olahraga Kabupaten Jember cenderung menurun.
Di Porprov VII, yang saat itu Jember menjadi tuan rumah, kontingen Jember finish di posisi 9. Sedangkan di Porprov VIII posisi Jember melorot ke urutan 15.
“Di Porprov tahun ini di Malang Raya, kita belum bisa mematok target karena tim belum terbentuk. Namun kita wajib berusaha semaksimal mungkin agar bagaimana Jember bisa mewarnai, nama Jember terangkat,” urainya.
Edy Budi menambahkan, untuk membentuk tim yang solid di masing-masing Cabor, Dispora dan KONI Jember akan segera melakukan serangkaian tahapan seleksi atlet yang kemudian dilanjutkan dengan training center untuk menghasilkan atlet terbaik yang siap bertarung di event Porprov IX Jatim.
“Sambil menunggu arahan dari Bupati Jember 2025-2030, Gus Fawait dan Wabup Pak Djoko Susanto, ini menjadi catatan saya agar kontingen Jember yang akan berpartisipasi di Porprov IX betul-betul maksimal, dan bisa mengharumkan nama Jember,” jelasnya.
Edy Budi, Jember menuturkan bahwa Jember mempunyai potensi olahraga yang sangat bagus. Tak terhitung jumlahnya warga Jember yang berhasil memahat prestasi di level nasional mulai dari atlet voli, bulu tangkis hingga sepak bola.
“Sekarang tinggal bagaimana kita mengelola potensi yang ada. Saya yakin jika potensi yang kita miliki, bibit-bibit atlet yang kita punya dibina dengan sungguh-sungguh, bisa menghasilkan sesuatu yang membanggakan,” pungkasnya.
Tapi untuk menghasilkan tim olahraga yang bagus membutuhkan dukungan dari lintas stakeholder. Sebab, Dispora bukan superman, tidak bisa bekerja sendirian, bukan begitu Pak Edy Budi? (Jbr-1/AAR).